Moisturise Your Skin on Winter Trip with Redwin Sorbolone Moisturiser

winter in Korea

Kondisi kulitku yang kering dan faktor kegiatanku yang makin sibuk sebagai mahasiswa tingkat akhir yang sedang mengerjakan skripsi membuat pola hidupku jadi kurang teratur dan hasilnya aku harus juga memerlukan perawatan ekstra agar kondisi kulitku yang kering ini terjaga kelembabannya. Nah sebenarnya ini adalah hal yang belum ingin aku share tapi salah satu wishlistku setelah aku lulus kuliah adalah mengunjungi Korea di saat musim dingin, as all of you know Korea are one of my favorite country.



Nah musim dingin akan membuat kulit menjadi kering dan karena kulitku sudah kering padahal tinggal di cuaca Indonesia yang panas dan yang kecenderungan wanita bermasalah dengan kulit berminyak tapi kulitku dehidrasi, nggak hanya kulit wajah tapi kadar kelembaban kulit tangan dan kakiku kering juga. Duh nggak pingin banget rasanya liburan stresss karena kulit kering terus nggak bisa tampil maksimal namanya liburan pasti pingin mengabadikan momen-momen yang indah. Dari sekarang aku sudah hunting produk pelembab kulit yang benar-benar melembabkan tapi yang nggak berasa lengket dan mudah dan cepat menyerap di kulit, jadi aku sudah memutuskan dari sekarang untuk body moisturiser yang akan aku bawa ke winter tripku nanti adalah Redwin Sorbolone Moisturiser.


Redwin Sorbolone Moisturiser

Why I choose Redwin Sorbolone Moisturiser? Karena aku memang sudah pakai sebelumnya dan my mom pengguna setia which is dia bawel banget soal urusan body care dan juga Redwin merupakan brand asal Australia yang juga negara 4 musim jadi aku percaya untuk urusan kulit sehat dan lembut saat liburan di negara 4 musim sudah diformulasikan oleh Redwin.

oh iya ini tersedia dalam 3 ukuran : 100 ml, 500ml dan 1 liter
karena ini akan aku bawa untuk winter trip aku bawa dalam ukuran tube sehingga mudah dan lebih ringan dan aku masih galau bawa 2 tube aja cukup nggak ya? 


why I choose Redwin Sorbolone Moisturiser? karena mengandung 3 kandungan yang dibutuhkan untuk menjaga kelembaban kulit seperti :
vitamin E pastinya sudah banyak yang tahu kalau vitamin E memiliki banyak manfaat untuk kulit terutama mencegah dari penuaan.
Glycerine merupakan organic compound composed of carbon, oxygen and hydrogen sehingga membuat kulit dapat bernafas dan cepat teregenerasi
dan Sorbitol yang memiliki manfaat yang dapat digunakan dalam berbagai macam produk kulit karena mempertahankan kelembaban, mengentalkan tekstur produk dan membantu produk didistribusikan dengan mudah pada kulit.


information at the back of the tube


expirednya lama dan tercantum di kemasan tubenya
*nggak bakal mepet expired pasti sudah habis sama aku :P*



informasi produk dalam bahasa Indonesia


produk Redwin yang terjaga kehiegenisannya karena tertutup segel sehingga nggak akan terkontaminasi


flip cap tube yang nggak ribet dan mudah dibuka


bisa dibilang Redwin Sorbolone Moisturiser ini tidak memiliki aroma karena memang dikondisikan untuk yang memiliki kulit sensitif jadi aman


as you can see Redwin Sorbolone Moisturiser teksturnya ringan tapi berasa banget melembabkan karena kulitku terasa kenyal dan nggak cuma aku aja yang suka, my mom also love it karena membuat kulitnya jadi lembab dan prevent aging skin.

Untuk ukuran 100ml tube seperti ini harganya around IDR 75.000 dan untuk yang 500ml lebih hemat sekitar IDR 140.000 but if you need for vacation seperti aku, aku rekomen beli yang tube dan beli yang 500ml untuk stok di rumah aja :P  

Eh tapi produk Redwin nggak cuma Sorbolone Moisturiser aja, banyak info lainnya yang bisa kamu cek di Facebook Page REDWIN INDONESIA

You Might Also Like

0 comments